Makassar, matacelebes - Walikota terpilih Kota Makassar Munafri Arifuddin di dampingi Plt Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) DR.Alamsyah Sahabuddin S.STP.Msi melakukan kunjungan di Pasar Terong,dalam rangka memantau ketersediaan pangan dan harga sembako, 01/03/2025
Telah menjadi rutinitas dalam memasuki hari besar keagamaan, bulan suci Ramadhan Pejabat Walikota selalu turun memantau ke pasar terkait kondisi ketersediaan dan harga sembako di pasaran.
Dengan menyapa para pedagang di pasar terong kondisi bahan pokok dianggap cukup stabil, hanya cabe rawit yang dianggap mengalami lonjakan harga yang cukup signifikan dari harga Rp.35 ribu melonjak menjadi Rp.75 ribu perkilogram.
“Kunjungan ini dalam rangka memastikan stok pangan dan harga sembako, alhamdulillah saat ini harga sembako masih stabil, hanya saja kami menemukan harga cabai merah mengalami kenaikan,” kata Appi
Selanjutnya Appi dan rombongan akan lanjutkan kunjungan memantau kondisi stok pangan dan harga sembako di pasar pabaeng baeng.
Sebelumnya PD.Pasar Makassar Raya bersama pihak Kecamatan Bontoala Kota Makassar telah menghimbau dan melakukan penataan kepada para PK5 di sepanjang jalan terong agar tetap mematuhi garis batas yang telah di tetapkan.
Garis batas yang di tetapkan pada bahu jalan terong adalah batas dari pada para PK5 yang di perbolehkan oleh kebijakan Pemerintah demi terciptanya ketertiban bersama.(*)
Zaifar.Z
Redaksi
0 Komentar